Showing posts with label momnbaby. Show all posts
Showing posts with label momnbaby. Show all posts

July 19, 2018

MPASI INSTAN BERBAHAYA?

Ketika berumur 6 bulan, bayi mungkin menunjukkan tanda-tanda kesiapan untuk mulai makan makanan padat. Tapi, apakah rekomendasi makanan seperti MPASI yang dikemas secara instan sebagai makanan pertama benar-benar ide terbaik?

March 7, 2018

INILAH 5 JENIS MAKANAN YANG SEBAIKNYA DIHINDARI IBU HAMIL KETIKA MENDEKATI PROSES MELAHIRKAN

pic source: pixabay.com
Selain tergantung pada aktifitas, kondisi janin didalam kandungan juga sangat bergantung pada jenis makanan yang kita konsumsi. Mengingat akan hal tersebut, sudah seharusnya kita sebagai kaum ibu untuk lebih teliti lagi dalam memilih jenis makanan.

Demi menjaga kondisi kesehatan tubuh dan janin dalam kandungan hingga proses melahirkan, bunda harus mengetahui tentang makanan-makanan apa sajakah yang dilarang untuk dikonsumsi oleh ibu hamil.

Nah, untuk mengetahui lebih jelasnya lagi, mari sama-sama kita simak saja langsung ulasannya dibawah ini mengenai 5 jenis kuiner yang harus dihindari oleh para ibu hamil:

January 20, 2018

CIRI-CIRI HAMIL ANAK PEREMPUAN YANG AKURAT DARI TEORI TURUN TEMURUN

Ketika seorang wanita sedang hamil, seringkali orang-orang yang berada di lingkungannya akan berspekulasi apa jenis kelamin dari anak yang dikandungnya meskipun si wanita ini menolak untuk tahu jenis kelamin anaknya setiap kali jadwal kontrol ke dokter kandungan.

Ibu hamil biasanya memang tidak terlalu mempermasalahkan jenis kelamin bayinya, sebagian ingin ini menjadi kejutan kelahiran, sebagian lainnya merasa bahwa yang terpenting adalah kondisi ibu dan bayi sehat dan tidak ada yang perlu dikhawatirkan saja sudah lebih dari cukup.

Tapi ya begitulah orang disekitar kita, kita yang ngejalanin mereka yang ngepoin dan ngomentarin :p ini nggk terlepas juga dari para ibu hamil yang biasanya nggak pernah lepas dari kekepoan orang-orang disekitarnya mengenai kondisi kehamilan, kondisi si bayi bahkan jenis kelamin. Kalau nggak dijawab mereka biasanya nyari tahu sendiri atau tebak-tebak buah manggis.

October 31, 2017

BEDANYA FOTO ANAK SULUNG DAN ANAK BERIKUTNYA, DULU DAN SEKARANG

pic source: pixabay.com
Nyadar nggak sih kalau biasanya anak sulung di sebuah keluarga jauh lebih banyak foto-foto dokumentasi pas dia masih bayi atau masih kecil ketimbang anak kedua dan anak-anak berikutnya? Kalau saya sih ngerasanya gitu ya.

Waktu saya bayi, rada gedean sampai kira-kira masuk SD itu banyak banget deh foto-fotonya. Foto-foto si adek lumayan banyak juga, tapi masih nggak sebanyak foto-foto saya. Pokoknya ada aja macem-macem gaya mulai dari yang normal, muka datar ala foto KTP sampai ekspresi absurd semuanya ada.

Dari bayi belum bisa ngapa-ngapain, leher udah bisa tegak, selamatan pertama, acara turun tanah dan acara-acara adat ala orang Jawa yang secara bertahap diselenggarakan dalam kurun waktu usia tertentu anak juga ada kok. Dokumentasi barang yang saya pilih waktu kecil juga ada, sampai sekarang saya keinget kan jadinya apa barang yang saya pilih: sisir sama kaca. Bikin orang-orang meramalkan masa depan saya sebagai orang yang seneng dandan dan ahli kecantikan - yang tentu aja nggak sama sekali. Jauh bener ya jalan yang saya pilih selama ini dengan tebakan jadi apa kira-kira kalau saya besar nanti versi saat itu.

June 19, 2017

TIPS MENYIASATI ANAK 1 TAHUN SUSAH MAKAN


Pernah tidak mengalami peristiwa dimana anak 1 tahun susah makan terlebih memakan sayuran? Padahal masa anak-anak adalah masa dimana seorang anak memerlukan asupan yang baik dalam tubuhnya dan kandungannya banyak berasal dari sayuran. Lalu apa yang sebaiknya dilakukan ibu untuk mengantisipasi hal tersebut? Yuk simak tipsnya berikut ini…

1. Libatkan anak 
Untuk membuat anak tertarik terhadap sayuran, cara awal yang harus ibu lakukan adalah melibatkan anak dalam proses pembuatan yaitu ketika mengolah makanan atau memasak. Dengan mengajak anak melakukan kegiatan, selain membuat anak menjadi tertarik terhadap cara pengolahan sayuran, anak dapat mendapatkan stimulus melalui eksplorasi kegiatan memasak serta dapat meningkatkan kedekatan dengan ibu. Satu kegiatan tetapi dapat membuat banyak perubahan, bukan?

2. Ajak berkebun
Selain mengajak anak memasak, untuk mengenalkan sayuran beserta manfaatnya, ibu dapat mengajak anak untuk mengekplorasi diri di wahana pariwisata yang berfungsi sebagai tempat edukasi. Misalnya di Kota Batu ada wahana pariwisata yang melibatkan anak dalam memetik buah, memanen sayur dan menanam sayur. Ada guide yang siap menjelaskan apa nama tanaman tersebut beserta fungsinya bagi tubuh dan mendampingi anak saat berkegiatan. Dengan memberikan edukasi mengenai manfaat sayuran melalui hal yang menarik dengan mengajaknya belajar sekaligus bermain, dapat membuat anak menjadi tertarik hingga menyukai sayuran.

November 21, 2016

MANFAAT PIJAT BAYI


Pijat sendiri merupakan sebuah bentuk terapi pengobatan yang tertua dan terbukti khasiatnya di beberapa negara di seluruh dunia sekitar lebih dari 2000 tahun yang lalu. Namun terapi pijat mulai jarang digunakan karena adanya revolusi pada tahun 1940an. Tempat terapi pijat pun sudah berkembang sangat signifikan terlebih di kota besar. Beberapa pusat perbelanjaan terdapat tempat terapi pijat keluarga yang sangat nyaman dengan berbagai fasilitas yang diberikan serta harga yang terjangkau yang dibagi berdasarkan lamanya waktu terapi pijat. Disamping itu fakta menarik mengenai pijat pada bayi membuat pijat bukan lagi hal yang bersebrangan dengan norma sesuai dengan paradigma masyarakat selama ini karena tempat pijat illegal.

Sebuah pijitan hangat yang dilakukan untuk bayi memiliki banyak manfaat buat bayi. Pernyataan tersebut mulai diketahui beberapa tahun belakangan dan secara tidak langsung mempengaruhi permintaan jasa pijat bayi di masyarakat. Manfaat pijat bayi dengan manusia dewasa tidak jauh berbeda. Pijat pada manusia dewasa dilakukan sebagai bentuk relaksasi untuk menghilangkan pegal sedangkan manfaat pijat bayi dapat membuat tidur bayi lebih nyenyak karena dengan memberikan pijatan bayi dapat mengalami penurunan hormone kortisol sebagai pemicu stress kemudia akan membuat bayi menjadi lebih rileks dan tidak suka menangis, meningkatkan sistem imun karena menambah jumlah produksi darah putih yang membuat menjadi lebih sehat, menaikkan berat badan bayi, dan membuat otot bayi lebih kuat karena pijat pada bayi dapat merangsang otot motorik serta memperbaiki kekebalannya.

Memberikan pijatan pada bayi dapat menjadi mood booster untuk Ibu serta menurunkan tingkat stress karena baby blues. Gerakan yang dilakukan dalam memijat bayi dapat menstimulus hormone oksitoksin yang memberikan perasaan bahagia dan tenang pada bayi dan Ibu. Semakin sering melakukan pijat pada bayi atau dengan melakukan sentuhan tersebut ikatan antara ibu dan bayi menjadi kuat karena bayi belum bisa berkomunikasi secara langsung maupun memahami komunikasi Ibu maka sentuhan merupakan bahasa tubuh yang dapat dimengerti bayi yang dapat membuat bayi menjadi tumbuh lebih kuat dengan rasa cemas yang rendah.

Bayi yang disentuh secara rutin pun mampu melakukan kontak mata 50% lebih banyak dari yang tidak melakukan sentuhan secara rutin serta dapat menunjukkan ekspresi positif tiga kali lebih banyak dibandingkan bayi yang lain. Disamping itu sentuhan dapat membangun ikatan emosional dan intelektual bayi pada masa mendatang. Bahkan pernah beredar secara luas berita bahwa bayi premature yang dilahirkan dengan keadaan tidak normal yang mengancam nyawanya dapat hidup hingga saat ini hanya karena sentuhan ibu. Sang ibu memeluk bayi selama beberapa waktu yang kemudian membuat kesehatan bayi menjadi normal diikuti dengan tangis haru diruangan tersebut.

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Johnson’s Global Bath Time Report jumlah orang tua di seluruh dunia yang percaya bahwa manfaat pijat bayi sangat penting bagi pertumbuhan otak anak hanya sebesar 23%. Hal tersebut berkebalikan dengan fakta bahwa sentuhan pijat yang rutin pada bayi dapat meningkatkan kemampuan kognitif, kewaspadaan, dan konsentrasi pada anak. Oleh sebab itu diharapkan ibu dapat memijat bayi setelah selesai mandi dengan pikiran positif bahwa kegiatan tersebut dilakukan untuk memberikan dampak positif jangka panjang untuk bayi. Ketika melakukan sentuhan berupa pijatan ibu dapat menggunakan rangkaian produk Johnson seperti baby oil dan bay lotion untuk membuat bayi menjadi lebih nyaman dan rileks.