pic source: pixabay.com |
Baru aja Harbolnas berlalu yang bikin dompet dan saldo rekening kembang kempis gara-gara diskon dimana-mana yang secara langsung atau nggak langsung membuat kita termotivasi belanja sana sini.
Eh lah kok sudah akhir tahun aja, pertanda bakalan ada diskon akhir tahun dan cuci gudang :( #RIPsaldoATM. Apa kabar belanjaan teman-teman di Harbolnas yang kayak pesta diskon besar-besaran sekaligus perpindahan uang secara besar-besaran juga karena banyak yang khilaf melakukan pembelian impulsif?
Banyaknya situs belanja online yang ada di dunia maya sekarang ini sudah memunculkan tingkat persaingan baru yang semakin lama bakalan semakin ketat saja. Sedangkan persaingan ini berlangsung karena para penjual dan pemilik toko online sama-sama saling berusaha untuk sedapat mungkin menarik para konsumen atau calon pembeli yang jauh lebih banyak.